Navigation

Tips Alami Membuat Inner Beauty Bisa Lebih terpancar



Tips Alami Membuat Inner Beauty Bisa Lebih terpancar

Tips Alami Membuat Inner Beauty Bisa Lebih terpancar

 Surga Tips - Kecantikan tak harus selalu soal penamilan fisik, kecantikan yang takkan pernah pudar dimakan waktu justru kecantikan yang berasal dari dalam diri atau inner beauty.
Lalu, apakah kita bisa melakukan perawatan kecantikan inner beauty seperti perawatan fisik? Bisa! Caranya, lakukan 7 hal berikut ini.

Percaya Diri

Saat kita percaya diri, orang lain juga akan melihat diri kita baik-baik saja. Sebaliknya, jika kita merasa rendah diri, maka orang juga akan selalu melihat ada yang kurang dalam diri kita. Rendah diri beda dengan rendah hati, ya. Orang yang rendah hati tidak meremehkan orang lain dan tidak membanggakan diri sendiri. Sedangkan orang yang rendah diri selalu merasa orang lain lebih baik dari dirinya.

Murah Senyum

Make-up yang takkan pernah luntur oleh apapun adalah senyuman. Maka, kenakanlah make-up tersebut sebagai make-up abadimu. Bahkan hadits Rasulullah juga mengatakan bahwa senyum adalah ibadah.

Jadi Diri Sendiri

Sebaik-baiknya orang adalah orang yang menjadi dirinya sendiri. Sekeren apapaun fashion yang kamu kenakan, tidak akan terlihat keren jika kamu tidak nyaman mengenakannya. Maka, ingatlah untuk selalu jadi diri sendiri, selalu mengenakan segala sesuatu yang kita memang menyukainya dan nyaman kita gunakan.

Ucapkan Kata Sakti (Tolong, Maaf, Terimakasih)

Empat kata sakti yang bisa membuat siapapun menyukai kita adalah mengucapkan kata tolong saat meminta bantuan pada orang lain, mengucapkan maaf saat menyakiti orang lain sengaja atau tidak, juga mengucapkan terimakasih setelah oranglain meluangkan waktunya untuk membantu kita.

Dermawan dan Murah Hati

Di sekeliling kita, pasti banyak orang yang membutuhkan bantuan baik dalam bentuk tenaga maupun materi. Bantulah orang di sekeliling dengan hal sekecil apapun yang kita bisa lakukan untuknya. Sekecil apapun bantuan kita, akan terasa sangat berharga jika orang tersebut sangat membutuhkannya.

Tidak Meremehkan Orang Lain

Orang yang memiliki hati bersih tidak akan pernah meremehkan orang lain dan merasa dirinya lebih baik dari orang-orang di sekitarnya. Dan, kecantikan hati akan terpancar dengan sendirinya dalam sinar wajah.

Bersyukur

Seringkali kekurangan yang kita rasakan dalam diri justru karena kita terlalu banyak membandingkan diri kita dengan orang lain. Semua orang pasti punya kelebihan dan kekurangannya sendiri. Lihatlah diri kita sendiri, kenali lebih baik agar kita tahu merawat kecantikan yang sudah kita miliki.
Pada intinya, inner beauty dimulai dari hal positif yang kita tanamkan di dalam hati. Dengan begitu, hati kita terasa damai dan ringan dalam menjalani hari, kita jadi bisa lebih mudah tersenyum dan tertawa.
Share
Banner

HOBI SEO

Post A Comment:

0 comments: