Navigation

Tips Mengajarkan Anak Masak Sejak Dini

Tips Mengajarkan Anak Masak Sejak Dini

Tips Mengajarkan Anak Masak Sejak Dini


SURGA TIPS - Mengajari anak memasak sejak dini dapat memberikan banyak manfaat. Ini dapat membangkitkan kecintaan terhadap makanan, bahkan membangun pola makan yang sehat.
Sayangnya, tidak banyak orang tua mau membiasakan anak memasak sejak dini. Studi dari Huffington Post UK menyebutkan, lebih dari sepertiga pelajar di UK belum bisa merebus telur. Sebanyak delapan persen orang tua diketahui tidak pernah memasak bersama anak. Artinya, sebanyak 1,5 juta keluarga gagal memanfaatkan pembelajaran berharga dan momen untuk membangun kebersamaan dari dapur.  
Ada banyak sebab yang memicu fenomena tersebut. Kurangnya waktu dan masalah keamanan menjadi dua pertimbangan utama. Para orang tua juga enggan memaksakan sesuatu yang tidak menarik bagi anak. Namun bagaimanapun, data ini dinilai menggambarkan kegagalan dalam mendidik anak usia sekolah untuk menguasai keterampilan memasak paling mendasar.
Kenyataan ini menggugah blogger ternama dari situs Honest Mum, Vicki Psarias berbagi tips cara mengajari anak memasak. Berikut langkah-langkah yang bisa Anda ikuti.
Buat suasana menyenangkan
Hal terpenting dalam berinteraksi dengan anak adalah kegiatan yang menyenangkan. Dunia anak adalah dunia bermain sambil belajar. Orang tua dapat mencari resep-resep menarik di internet. Bentuk yang menarik dan beraneka warna akan membuat anak gembira. Kuncinya, jangan takut berantakan.
Sederhanakan cara memasak
Jangan memaksa anak menguasai teknik-teknik memasak yang sulit. Ajarkan cara memasak yang sederhana, kemudian bangun keterampilan mereka selangkah demi selangkah. Dengan begitu, mereka akan merasa berhasil dan tergugah untuk mencoba teknik yang lebih sulit.

Luangkan waktu
Menjadi orang tua di abad 21 mungkin memang super sibuk. hTuntutan profesionalisme yang tinggi menyebabkan orang sulit menyeimbangkan kehidupan keluarga dan pekerjaan. Padahal, memasak bersama anak bisa kegiatan menyenangkan yang meringankan beban pikiran akibat tumpukan pekerjaan di kantor. Pastikan kegiatan memasak dilakukan di waktu luang, misalnya akhir pekan.
Kreatif
Mengikuti resep memang mudah. Tapi, yang paling asik dari memasak adalah menciptakan olahan kita sendiri. Jangan takut membiarkan anak mencoba berbagai bahan dan bumbu. Cara ini efektif untuk memperkenalkan kombinasi bahan dan berbagai macam rasa kepada anak-anak.
Coba berbagai makanan
Anak-anak sering kali memilih-milih makanan. Sambil memasak, ajarkan manfaat yang bisa didapatkan dari mengonsumsi makanan atau bahan tertentu. Dengan memperkenalkan hal ini sejak awal, anak tidak akan lagi takut atau malas makan.
Share
Banner

HOBI SEO

Post A Comment:

0 comments: