Navigation

Tips Ampuh Menyimpan Makanan Dalam Kulkas Agar Awet



Tips Ampuh Menyimpan Makanan Dalam Kulkas Agar Awet

Tips Ampuh Menyimpan Makanan Dalam Kulkas Agar Awet

SURGA TIPS - Sudah menyimpan bahan makanan dalam kulkas, tetapi kok masih saja tidak bisa bertahan lama? Hmm, coba cek dahulu, ladies! Mungkin ada yang salah dengan cara Anda menyimpan bahan makanan tersebut. Bisa jadi karena penggunaan wadah, cara membungkus, atau peletakan bahan makanan yang kurang tepat. Padahal, dengan cara penyimpanan yang benar, Anda bisa membuat makanan lebih segar dalam waktu yang lebih lama, lho! Berikut ini adalah beberapa tips menyimpan makanan dalam kulkas yang bisa Anda terapkan di rumah.

Ayam, Daging, dan Ikan

Tips Menyimpan Makanan Dalam Kulkas
Produk ayam, daging, dan ikan penting sekali untuk disimpan dalam kulkas. Hal ini berguna untuk mencegah penyebaran bakteri. Cara terbaik untuk menyimpan bahan makanan ini adalah dengan langsung menyimpannya menggunakan wadah dari supermarket. Hindari untuk membuka dan membungkus daging kembali karena dapat menyebabkan daging terpapar bakteri. Namun, jika Anda membeli daging dari pasar atau tukang sayur, Anda dapat menyimpannya dalam plastic wrap, lalu bungkus kembali menggunakan aluminium foil untuk mencegah terjadinya kebocoran.

Produk Dairy

Tips Menyimpan Makanan Dalam Kulkas
Produk dairy seperti susu, keju, yogurt, dan krim memang dikenal sebagai bahan makanan dengan daya simpan yang tidak lama. Maka dari itu, cara penyimpanannya pun harus diperhatikan dengan baik. Untuk keju, yogurt, susu, dan krim, Anda cukup menyimpannya dalam kemasan. Tak perlu khawatir karena kemasan dari bahan makanan ini sudah dirancang untuk menjaga kualitas produk sebaik mungkin. Jika ingin memindahkannya pada mangkuk, pastikan untuk menutup wadah dengan plastic wrap secara rapat. Hindari untuk mengembalikan produk yang sudah dikeluarkan ke dalam wadahnya karena bisa membuat bakteri masuk dan merusak sisa produk dalam kemasan.

Sayur dan Buah

Tips Menyimpan Makanan Dalam Kulkas
Untuk memperpanjang umurnya, ada beberapa jenis buah dan sayur yang sebaiknya disimpan dalam kulkas. Sayuran dan buah menghasilkan gas berbeda-beda yang dapat menurunkan kualitas bahan makanan lainnya. Oleh karena itu, Anda sebaiknya menyimpan sayuran dan buah dalam wadah yang terpisah. Namun, pastikan juga wadah untuk menyimpan makanan memiliki aliran udara. Maksimalkan juga penggunaan laci vegetable crisper pada kulkas.

Sisa Makanan

Tips Menyimpan Makanan Dalam Kulkas
Sisa makan malam masih tersisa dan ingin dijadikan bahan sarapan? Pastikan Anda menyimpannya dengan baik, ya! Simpan sisa makanan pada wadah bening yang kedap udara dan anti bocor. Selain itu, dibandingkan dengan menyimpan makanan pada satu wadah yang besar, lebih baik Anda menyimpan pada wajah berukuran kecil supaya proses pendinginan berlangsung lebih cepat. Pastikan juga untuk memasukkan makanan dalam kulkas dalam jangka waktu 2 jam setelah makanan selesai dimasak.

Telur

Tips Menyimpan Makanan Dalam Kulkas
Telur merupakan salah satu bahan makan yang paling mudah busuk, sehingga penyimpanannya perlu diperhatikan dengan baik. Meskipun umumnya kulkas menyediakan tempat penyimpanan telur pada area pintu, Anda sebaiknya tidak menyimpan telur pada pintu kulkas. Pintu kulkas yang terus dibuka tutup, membuat suhu pada area ini menjadi kurang stabil. Lebih baik, Anda menyimpan pada bagian dalam kulkas menggunakan wadah telur yang dibeli dari supermarket. Selain menyimpan telur dalam cangkang, Anda juga bisa menyimpan telur dalam wadah rapat, lalu bekukan dalam freezer. Cara ini dapat membuat telur bertahan hingga 4 bulan.
Share
Banner

HOBI SEO

Post A Comment:

0 comments: