Navigation

Tips Ampuh Dan Cepat Melupakan Mantan


Tips Ampuh Dan Cepat Melupakan Mantan 

Tips Ampuh Dan Cepat Melupakan Mantan

Surga Tips - Melupakan mantan pacar anda dapat menjadi suatu hal yang sangat berat bagi anda. Melupakan berbagai kenangan anda bersamanya dan melanjutkan hidup seringkali tidak semudah mengatakannya, terutama bila anda memiliki teman yang sama, tempat berpergian yang sama, atau bahkan lingkungan rumah yang berdekatan. Di bawah ini terdapat beberapa hal yang mungkin dapat membantu anda melupakan mantan pacar anda.

1.  Nikmati Masa Kesendirian Anda
Menjalin suatu hubungan berarti anda harus berkompromi dengan pasangan anda mengenai berbagai hal dalam hidup anda. Akan tetapi, tidak memiliki pacar berarti "kebebasan", artinya anda dapat melakukan apapun yang anda inginkan. Nikmati dan lakukanlah berbagai hal yang tidak dapat anda lakukan saat masih bersama mantan anda. Hal ini merupakan salah satu cara untuk melupakan mantan anda.

2.  Ingatlah Masa "Buruk" Saat Bersamanya
Hal yang umum terjadi saat anda baru saja putus dari pacar anda adalah anda baru menyadari bahwa betapa baiknya dan berharganya ia bagi anda. Saat anda ingin mencoba untuk berkencan kembali, anda kemudian tiba-tiba teringat akan betapa menyenangkannya waktu yang anda habiskan bersama mantan anda tersebut.
Jika anda mengalami hal di atas, maka buang jauh-jauh pikiran tersebut dari otak anda. Untuk melupakan mantan anda secepat mungkin, ingatlah berbagai pertengkaran anda dan bagaimana ia memperlakukan anda dengan buruk. Ingatlah berbagai hal buruk tentangnya, maka anda mungkin akan mulai mensyukuri keputusan anda untuk berpisah dengannya.

3.  Pergilah Bersama Teman-teman Anda
Salah satu hal yang jarang anda lakukan atau harus anda relakan setelah anda memiliki pasangan adalah waktu bersama teman-teman anda. Mantan anda tentunya ingin anda menghabiskan sebagian besar waktu anda bersamanya. Akan tetapi, sekarang setelah anda tidak lagi berpacaran, anda dapat menjalin kembali hubungan dengan para sahabat anda dahulu. Berpergian bersama teman anda dapat membuat anda merasa lebih baik dan melupakan mantan anda pun akan terasa lebih mudah.

4.  Berolahraga
Setelah putus, anda mungkin akan memiliki lebih banyak waktu luang daripada sebelumnya. Berolahraga dapat membantu mengisi waktu luang anda ini sambil tetap sehat tentunya. Selain itu, berolahraga juga dapat membuat anda merasa lebih percaya diri dan tempat olahraga pun dapat menjadi salah satu tempat untuk mencari pasangan baru.

5.  Jangan Menghubungi Mantan Anda
Hal terpenting yang harus anda lakukan untuk melupakan mantan pacar anda adalah berhenti menghubunginya!! Berhentilah menyiksa diri anda dengan tetap menjadi temannya. Anda tidak dapat menjadi temannya sekarang, mungkin saat anda telah betul-betul melupakannya anda baru benar-benar dapat menjadi temannya. Oleh karena itu, hapus nomor telepon mantan anda dan berhenti menghubunginya.

6.  Pastikan Anda Telah Mengakhiri Hubungan Anda
Pastikan bahwa anda dan pasangan anda telah benar-benar putus, bukannya hanya "break". Hal ini akan memudahkan anda untuk melanjutkan hidup dan melupakan mantan anda tersebut. 

7.  Berhenti Menganggap Mantan Anda Adalah yang Terbaik Bagi Anda
Salah satu hal penting lainnya yang harus anda lakukan untuk melupakan mantan anda adalah berhenti menganggapnya sebagai yang terbaik bagi anda. Tidak ada orang yang sempurna, oleh karena itu mantan pacar anda pun bukanlah seseorang yang sempurna.
Share
Banner

HOBI SEO

Post A Comment:

0 comments: